Profil Kompetensi Tata Boga
Tata boga adalah ilmu pengetahuan mengenai boga (seni mengolah masakan) yang meliputi persiapan pengolahan sampai dengan menghidangkan makanan itu sendiri yang bersifat tradisional maupun Internasional
Kompetensi Keahlian Tata Boga, merupakan salah satu jurusan atau kompetensi yang memberikan Pelajaran di bidang Pengolahan dan Penyajian Makanan baik oriental maupun kontinental. Disamping itu Tata Hidang &Table Manner.
Pembelajaran praktek dilaksanankan di Laboratorium Jasa Boga dengan menggunakan peralatan – peralatan yang memadai dan modern, sehingga dapat mengikuti perkembangan industri pada saat ini maupun yang akan datang
Didukung dengan adanya Unit Produksi yaitu ” SKADA RESTO”, untuk ajang menggodok siswa siswa Jasa Boga agar lebih dapat mengembangkan kreatifitasnya dalam memanagement , mengolah dan menyajikan makanan sehingga mampu menghasilkan tamatan yang bertakwa, kompeten, mandiri, profesional, dan berwawasan..global dan siap untuk menghadapi MEA
SMK N 2 Temanggung pada mengadakan pertukaran guru pelajar pada Paket Keahlian Jasa Boga dengan negara Thailand, yang sudah berlangsung 2 (dua ) periode
TUJUAN
- Menyiapkan peserta diklat untuk memasuki lapangan kerja serta mengembangkan sikap profesional
- Menyiapkan peserta diklat agar mampu memilih karier, mampu berkompetisi dan mampu mengembangkan diri
- Menyiapkan tenaga kerja tingkat menengah untuk memenuhi kebutuhan dunia usaha dan industri pada saat ini maupun yang akan datang
- Menyiapkan tamatan agar menjadi warga negara yang produktif, adaptif dan kreatif.
Tempat Prakerin
Untuk menunjang pembelajaran siswa di sekolahan kami melaksanakan pembelajaran di luar sekolah yang bekerja sama dengan Dunia Usaha baik yang berskala Daerah, Nasional maupun Internasional
Adapun Dunia usaha yang kita jadikan mitra untuk siswa kami Prakerin antara lain yaitu :
- Puspa Catering Service
- Di Aerofood Catering service ( ACS ) Building, Sukarno-Hatta International Airport , Tangerang, Banten Bandara Sukarno Hatta, Tangerang
- Simpur Kemang Pratama Bekasi
- Eastparc Hotel Yogyakarta
- Hotel MM UGM Yogyakarta
- Hotel Dafam Seturan Yogyakarta
- Dafam Malioboro Yogyakarta
- Crystal Lotus Hotel Yogyakarta
- Hotel Puri Asri Magelang
- Hotel Safira Magelang
- Pringsewu Purwokerto Restoran
- Omah Kebon Resto
Prospek Profesi dan Karir
Ada banyak sekali prospek kerja & karir yang bisa dijalani sebagai lulusan tata boga nanti, diantaranya adalah:
- Restaurant
- Hotel
- Rumah Makan
- Usaha Catering
- Rumah Sakit
- Usaha Pelayanan makanan Orang banyak
- Kapal Pesiar
- Bakery
Adapun lulusan Tata Boga SMK Negeri 2 Temanggung sudah banyak yang bekerja di dunia usaha baik nasional maupun Internasional, antara lain :
- Di Aerofood Catering service ( ACS ) Building, Sukarno-Hatta International Airport , Tangerang, Banten Bandara Sukarno Hatta, Tangerang
- Di Catering Puspa, Jakarta
- Restoran Simpur Kemang Pratama, Bekasi
- Eascpac Hotel Togyakarta
- Dan masih banyak lagi siswa kami yang sudah bekerja di hotel maupun di Restoran
Disamping itu sesuai dengan visi SMK Negeri 2 Temanggung Kompetensi Keahlian Tata Boga, lulusan juga dibekali dengan kemampuan di bidang kewirausahaan.
Fasilitas
Tata boga SMK Negri 2 Temanggung memiliki fasilitas – fasilitas untuk para siswa mempraktikkan langsung ilmunya, dimana pada saat ini menerapkan 70 % siswa praktek dan 30 % siswa menerima pembelajaran teori, sehingga siswa lulusan kami nannti diharapkan mempunyai skill atau ketrampilan yang memadai dan bias mengikuti apa yang dibutuhkan di dunia kerja yang nyata.
Untuk mendukung tujuan tersebut Kompetensi Keahlian Tata Boga SMK Negeri 2 Temanggung Memfasilitasi antara lain :
- Laboratorium 2 gedung untuk Praktek siswa
- Laboratorium Tata Hidang untuk praktek siswa Pembelajaran Tata Hidang lengkap dengan peralatan
- Laboratorium Unit Produksi untuk siswa berkarya berwiraswasta
- Restoran “ Skada Resto “ untuk siswa dan alumni berkarya
Komentari Tulisan Ini
Halaman Lainnya
Profil Jurusan Otomatisasi Tata Kelola Perkantoran
Menyiapkan tenaga pelaksana di bidang Administrasi Perkantoran yang memiliki pengetahuan, keterampilan, nilai dan sikap sebagai manusia yang bertanggung jawab dan mecintai profesi peker
Profil Jurusan Akuntansi dan Keuangan Lembaga
PROFIL KOMPETENSI KEAHLIAN AKUNTANSI SMK NEGERI 2 TEMANGGUNG I. VISI DAN MISI VISI : Teknisi Akuntansi yang Kompeten dan berwawasan Global. MISI : -  
Profil Jurusan Bisnis Daring dan Pemasaran
Menyiapkan tenaga pelaksana yang profesional dibidang Bisnis (dunia usaha), serta mengembangkan sikap kewirawausahaan.Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) program keahlian Pemasaran sebagai
Profil Teknik Komputer dan Jaringan
Teknik Komputer & Jaringan (TKJ) merupakan salah satu program keahlian SMK yang bergerak di bidang Teknologi Informasi dan Komunikasi. Jurusan TKJ adalah suatu jurusan yang terdapat